Boyolali, Suwarakita ( 28/3/2025) – Kabupaten Boyolali kini tampil dengan wajah baru. Melalui program Boyolali City Light, pemerintah daerah berupaya menghadirkan suasana kota yang lebih hidup, rapi, dan estetis. Program ini tidak hanya memperindah kota, tetapi juga memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi, terutama bagi pelaku UMKM.
Bupati Boyolali menegaskan bahwa tujuan utama dari Boyolali City Light adalah membuat Boyolali semakin ramai dan menarik, khususnya bagi para pemudik yang kembali ke kampung halaman saat Hari Raya Idul Fitri. Dengan perubahan ini, diharapkan para perantau yang pulang dapat melihat betapa Boyolali telah berkembang pesat.
"Salah satunya kita juga pingin wajah beda nanti untuk pemudik yang masuk Boyolali. Mereka sekarang bisa lebih mengenang, ‘ooo ternyata Boyolali sekarang sudah beda, sudah indah juga sudah rapi ditata untuk UMKM-nya’," ujar Bupati.
Selain menjadi daya tarik bagi pemudik, Boyolali City Light juga diharapkan menjadi langkah awal bagi berbagai kegiatan lain yang dapat menggerakkan perekonomian daerah. Pemerintah daerah ingin memastikan bahwa perubahan ini tidak sekadar menghadirkan keindahan visual, tetapi juga memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
"Kita pingin bikin sesuatu yang baru dulu. Penginnya nanti pertumbuhan ekonominya tentunya meningkat di Kabupaten Boyolali," pungkasnya.
Dengan hadirnya Boyolali City Light, masyarakat kini dapat menikmati suasana kota yang lebih modern tanpa kehilangan identitasnya. Boyolali bukan hanya berbeda, tetapi juga lebih maju, lebih nyaman, dan semakin membanggakan.